Universitas Riau dan BRI Selenggarakan Seminar Peran Daerah Menjawab Tantangan Ekonomi Global

unri.ac.id Globalisasi dalam bidang ekonomi telah meningkatkan persaingan antar negara-negara dalam suatu sistem perekonomian internasional. Salah satu cara menghadapi dan memanfaatkan perdagangan internasional diantaranya dengan meningkatkan daya saing melalui peningkatan efisiensi dan produktivitas kerja. Hal inilah yang menjadi pembahasan dalam acara seminar yang diselenggarakan oleh Universitas Riau (UR) dan Bank Rakyat Indonesia (BRI), Selasa (15/11) di Aula Serbaguna lantai IV gedung Rektorat UR.

IMG_0032

Sumber : Humas Universitas Riau

Rektor UR, yang diwakili oleh Wakil Rektor Bidang Per encanaan, Kerjasama dan Sistem Informasi Prof Dr Mashadi MSi dalam sambutannya mengharapkan agar kegiatan seminar ini dapat membuka paradigma berpikir kita dalam menjawab tantangan ekonomi global, hal ini sesuai dengan tema seminar “Peren Daerah Menjawab Tantangan Ekonomi Global”. “Provinsi Riau memiliki sumber daya alam yang melimpah, di atas minyak dan di bawah juga minyak, sementara masyarakat masih banyak yang belum sejahtera, inilah yang menjadi tantangan bagi kita semua. Oleh karena itulah pada momentum ini dapat kita manfaatkan untuk menambah wawasan kita tentang menghadapi tantangan tersebut,” ungkap Mashadi.IMG_0034 - Copy

Sumber : Humas Universitas Riau

Sementara Naziva, Perwakilan Pemimpin BRI Wilayah Pekanbaru menyebutkan, kegiatan seminar ini merupakan program kerja Group Econom BRI Pusat yang ingin membangun kerjasama dengan BRI daerah dan Perguruan Tinggi yang ada di wilayahnya. “Terima kasih kepada Guru Besar UR Prof Dr Isyandi SE MSc yang telah bersedia menjadi narasumber dalam seminar ini, mudah-mudahan apa yang disampaikan narasumber banyak memberikan manfaat, dan menambah wawasan ilmu pengetahuan, dalm rangka bahan masukan atau referensi dalam mengambil kebijakan dalam pembangunan Riau kedepannya,” harapnya. (mukmin) ***