POM 2017: Sinergikan Hubungan Silaturrahim Mahasiswa UR

unri.ac.id Hubungan kerjasama sangatlah penting dalam suatu organisasi bahkan bagi suatu kelompok dalam skala kecil sekalipun. Karena itulah Universitas Riau (UR) yang memiliki sejumlah organisasi mahasiswa didalamnya memerlukan sinergi yang baik untuk mewujudkan pembangunan hubungan kuat antar organisasi mahasiswa yang ada di fakultas yang ada di UR. Landasan inilah yang menjadi ) Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) UR untuk mengadakan Pekan Olahraga Mahasiswa (POM) di UR.

“Minat mahasiswa terhadap olahraga sangat tinggi, rating-nya nomor satu. Karena itulah kami mengadakan kegiatan POM ini sebagai ajang silahturahim dan mensinergikan fakultas yang ada di UR.” Hal ini diungkapkan Dina Ardianti, Sekretaris Kementrian Pemuda, Seni dan Olahraga, Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) UR.

Melalui bidang olahraga, Dina menyampaikan ada enam cabang olahraga yang diperlombakan di POM ini, termasuk olahraga yang paling diminati dari sekian banyak olahraga. “Kita mengadakan POM ini dengan mengambil beberapa cabang olahraga yang banyak diminati oleh orang banyak. Karena itu, terkait jadwal pelaksanaan cabang olahraga dalam kegiatan POM ini, adalah pada bulan Maret, yang akan diselenggarakan selama dua minggu. (mukmin/ armaiga) ***