Mahasiswa Magang Bersertifikat, Ciptakan Sumber Daya Manusia yang Handal

unri.ac.id Setelah melaksanakan Program Magang Mahasiswa Bersertifikat (PMMB) di PTPN V Gelombang I pada Bulan Februari 2019 lalu, Universitas Riau (Unri) kembali mengirimkan mahasiswa untuk mengikuti Magang Bersertifikat Gelombang II pada Perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) ini selama enam bulan kedepan.

Terhitung dari tanggal 23 September hingga tanggal 20 Maret 2020 mendatang, delapan orang Mahasiswa Unri dari berbagai jurusan ini akan mengikuti pendidikan kerja dalam rangka peningkatan keterampilan di lingkungan perusahaan.

“Mereka adalah Ariyono Pinem dan Fajar Yuliandri dari Jurusan Teknologi Pertanian, Fauzi Ardiasyah, Ihsanul Hakim, Ahmad Syafi’i, dan Anton Widiono dari Jurusan Agrobisnis. Mereka ditempatkan pada PTPN V Kebun Tandun dan Kebun Lubuk Dalam,” demikian disampaikan M Berlian Visco SP selaku tim Program Magang Bersertifikat Unri.

Lebih lanjut kata Berlian, untuk penempatan magang atas nama Pinarian Elni Endrasaneni Mahasiswi Jurusan Teknik Informatika dan Mahasiswi Jurusan Teknik Elektro Lisma Fitria ditempatkan pada Bagian Perencanaan Strategis Kantor Pusat PTPN V.

Pada kesempatan yang berbeda, Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Kerja Sama dan Sistem Informasi Unri Prof Dr Syaiful Bahri MSi, mengharapkan keseriusan mahasiswa dalam mengikuti program ini, karena program ini akan dapat menciptakan kemandiran setelah mahasiswa lulus dan terjun ke dalam dunia kerja nantinya.

“Nantinya mahasiswa dapat memiliki bekal yang di peroleh dari program magang tersebut. Sehingga mahasiswa saat lulus nanti, tidak hanya dibekali dengan ijazah tetapi juga memiliki kompetensi yang bermanfaat dalam dunia kerja, hal ini sejalan dengan output Perguruan Tinggi itu sendiri, dimana Unri terus berkomitmen ingin menciptakan sumber daya manusia yang handal,” jelas Syaiful. (mukmin. foto: istimewa) ***