unri.ac.id Penugasan Dosen ke Sekolah, merupakan program Revitalisasi LPTK dari Direktorat Pembelajaran Ditjen Belmawa Kemenristekdikti melalui Skema A (11 LPTK) dan Skema B (66 LPTK). Pada tahun 2019 ini, Unri menerima penugasan melalui Skema B.
“Diperlukan penekanan best practice atau treatment yang terbaik yang dilakukan oleh guru guna membuat pembelajaran di kelas menjadi efektif. Begitu juga dosen untuk dapat menunjukkan progres publikasi berupa jurnal dan kumpulan perangkat pembelajaran saat pelaksanaan PDS.”
Hal ini disampaikan Wakil Dekan Bidang Akademik, Prof Dr H Jimmi Copriady SSi MSi saat menyampaikan sambutan pada Seminar Hasil dan Lokakarya Penugasan Dosen di Sekolah (PDS) dan Lembaga Pendidikan Tenaga Kependidikan (LPTK) Skema B yang berlangsung di Mona Plaza hotel, Selasa (29/10/2019).
“Kegiatan seminar hasil ini, bertujuan untuk mempresentasikan atau menunjukkan hasil yang telah dicapai oleh dosen-dosen PDS. Di mana pada kegiatan ini, para dosen dibantu oleh guru mitranya mempresentasikan,” terang Jimmi.
Pada kesempatan yang sama, Dr Evi Suryawati MPd selaku Ketua Panitia Kegiatan, menjelaskan terselenggaranya kegiatan ini untuk meningkatkan Kemitraan antara LPTK dengan sekolah dan kesejawatan antar dosen di perguruan tinggi atau LPTK dalam implementasi praktik baik pembelajaran.
“Manfaat lainnya dari adanya kegiatan ini, adalah untuk meningkatkan profesionalisme dosen dalam melaksanakan pembelajaran kolaboratif baik disekolah maupun perguruan tinggi,” kata Evi.
Lanjut Evi, peserta yang mengikuti kegiatan ini terdiri dari empat sekolah mitra yaitu, SMAN 8 Pekanbaru, SMAN 12 Pekanbaru, SMA Plus Pekanbaru, dan SMK Labor Pekanbaru, dan 6 Prodi di FKIP Unri yaitu, Pendidikan Biologi, Pendidikan Matematika, Pendidikan Bahasa Indonesia, pendidikan Bahasa Inggris, Pendidikan Bahasa Jepang, dan PAUD.
“Kegiatan ini menghasilkan luaran kegiatan berupa perangkat pembelajaran lengkap delapan kali pertemuan, jurnal refleksi, Video Pembelajaran dan Artikel best practice, sharing best practice oleh dosen yang ditugaskan disekolah mitra dan implementasi pada perkuliahan di FKIP Unri,” jelasnya.
Lebih lanjut, Evi menambahkan, manfaat bagi guru mitra yang dirasakan dengan adanya program PDS ini adalah menambah wawasan dan pengetahuan dalam meningkatkan kualitas pembelajaran, menghasilkan perangkat pembelajaran yang lebih baik dari yang digunakan sebelumnya, terinsipirasi dan termotivasi pembelajaran yang dilakukan dosen disekolah untuk memperbaiki proses pembelajaran, penguasaan materi meningkat, serta mendapat keterampilan baru, terangnya. (rizki. foto: haris) ***