Unrinews. Universitas Riau (UNRI) mengadakan kegiatan Evaluasi Capaian Tracer Study untuk mendukung pencapaian Indikator Kinerja Utama (IKU) 1, Senin (11/11/2024) yang diselenggarakan di Aula Siak Sri Indrapura Gedung Rektorat UNRI. Kegiatan ini bertujuan untuk mengevaluasi capaian tracer study di setiap program studi (prodi) di UNRI, mengidentifikasi kendala, serta mencari solusi terkait pelaksanaan tracer study guna meningkatkan capaian IKU 1.
Dalam sambutannya, Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Prof Dr Hermandra MA mengungkapkan pentingnya tracer study dalam mendukung pencapaian IKU 1. Beliau menekankan bahwa meskipun tantangan terkait pekerjaan dan gaji alumni masih menjadi persoalan, tracer study merupakan langkah kunci untuk mengatasi masalah tersebut. “Pencapaian IKU 1 sangat bergantung pada data yang valid dan akurat dari tracer study,” ujar Hermandra.
Selain evaluasi capaian, kegiatan ini juga menyosialisasikan penggunaan data tracer study dalam Sistem Aplikasi Terpadu Universitas Riau (SATU UNRI). Dua narasumber yang hadir, diantaranya Dr Arifudin SP MP dan Ibnu Daqiqil S Kom MTI PhD memberikan paparan mengenai evaluasi capaian tracer study serta teknis perhitungan IKU 1 dan penerapan data tracer study pada SATU UNRI.
Pada kesempatan yang sama juga dilaksanakan Launching Indonesian Journal of Tracer Study (IJTS), jurnal pertama di Indonesia yang fokus pada studi tracer dan alumni. Jurnal ini diharapkan dapat menjadi wadah bagi para akademisi dan praktisi dalam menggali lebih dalam mengenai pentingnya tracer study dalam pengembangan pendidikan tinggi.
Selain itu, juga dilakukan penyerahan penghargaan kepada program studi (Prodi) terbaik dalam pencapaian IKU 1 tahun 2024. Berdasarkan hasil evaluasi, tiga prodi dengan pencapaian terbaik diantaranya Prodi Terbaik I: Teknik Arsitektur, Prodi Terbaik II: Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini, dan Prodi Terbaik III adalah Prodi Agribisnis. (rls. foto: ist)*