Kembangkan Bidang Pendidikan, Penelitian, dan Pengabdian kepada Masyarakat, UR Kerjasama dengan Pemerintah Kota Dumai, Universitas Dharmawangsa, dan PT Telkomsel

www.unri.ac.id. Senin (14/3), Universitas Riau (UR) melakukan penandatanganan Nota Kesepahaman Memorandum of Understanding (MoU) dengan Pemerintah Kota Dumai, Universitas Dharmawangsa, dan Perusahaan Terbatas (PT) Telekomunikasi Seluler (Telkomsel), yang acaranya digelar di Hotel Pangeran Pekanbaru.

Penandatanganan kerjasama ini dilakukan bersempena dengan kegiatan Musyawarah Rencana Pengembangan (Musrenbang) UR Tahun Anggaran 2017. Pada acara penandatanganan ini, Piagam Kerjasama langsung ditandatangani oleh Rektor UR, Prof Dr Ir Aras Mulyadi DEA, dengan Walikota Dumai, H Zulkifli AS, Rektor Universitas Dharmawangsa, H Kusbianto SH MHum, serta pimpinan PT Telkomsel (VP ICT Network MGT Area Sumatera) diwakili oleh M. Ridho Simatupang, Manager Youth Community.

Rektor UR, Prof Dr Ir Aras Mulyadi DEA, dalam sambutannya berharap agar dalam kerjasama ini tercipta sinergi antara kedua belah pihak khususnya untuk meningkatkan dunia pendidikan. “Universitas Riau mengucapkan terimakasih kepada Kota Dumai, Universitas Dharmawangsa, dan PT Telkomsel yaang telah mempercayai UR dalam mensinergikan potensi untuk meningkatkan kualitas pendidikan,” ungkap Aras.

“Dalam nota kesepahaman ini, adapun maksud dan tujuan kerjasama kita adalah untuk mengembangkan dalam bidang pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat serta peningkatan kualitas sumber daya manusia. Sedangkan dengan PT Telkomsel, kerjasama yang dilakukan adalah dalam bidang pelayanan pada sistem informasi serta peningkatan kualitas sumber daya manusia,” jelas Guru Besar Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan ini.

Walikota Dumai, Zulkifli AS, menuturkan sambutan positifnya dengan adanya kerjasama ini, karena ada tiga poin di dalam kerjasama yang dilakukan untuk mencapai pengembangan dalam bidang pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat, serta peningkatan kualitas sumber daya manusia demi kemajuan bangsa ini.

“Universitas Dharmawangsa, merupakan Universitas yang termasuk dalam Kopertis I di Sumatera Utara. Pada awalnya sebelum menjadi Universitas Dharmawangsa, universitas ini merupakan yayasan pendidikan Dharmawangsa mendirikan Perguruan Tinggi dalam bentuk Sekolah Tinggi Ilmu Sosial & Ilmu Politik Dharmawangsa, dan Sekolah Tinggi Hukum Dharmawangsa pada tahun 1985,” ungkap Kusbianto SH MHum, Rektor Dharmawangsa.

“Pada tahun 1990, kita telah mendirikan Sekolah Tinggi Perikanan. Sekolah Tinggi yang dikelola oleh Yayasan Pendidikan Dharmawangsa kemudian berubah menjadi Universitas Dharmawangsa pada tahun 1990 dan menambah dua fakultas lagi Fakultas Ekonomi dan Fakultas Tarbiyah,” sambung Kusbianto.

“Universitas Dharmawangsa sudah lama bekerjasama dengan UR dalam bidang pendidikan khususnya bidang ilmu perikanan dan kelautan pada masa Rektor Mukhtar Ahmad. Dan pada saat ini Universitas Dharmawangsa dan UR dapat mengembangkan kembali kerja sama dalam bidang pendidikan dalam bentuk pertukaran mahasiswa dan dosen,” tutup Kusbianto.

Selain itu Manager Youth Community M Ridho Simatupang, menuturkan PT Telkomsel sangat berperan aktif untuk mengembangkan pendidikan khususnya pelayanan telekomunikasi, sistem informasi serta peningkatan kualitas sumber daya manusia. “Kami sangat senang bekerjasama dengan UR sehingga Telkomsel bisa saling bekerjasama dalam meningkatkan pendidikan, sedang divisi youth community merupakan divisi yang bisa memberikan bantuan kepada siswa dan mahasiswa, berupa jaringan dan website baru yang bisa mendukung pembelajaran bagi mahasiswa. Dalam waktu dekat PT Telkomsel merencanakan akan mendirikan corner di UR.” (wendi/nurfatihayati) ***