unri.ac.id Setelah dilaksanakannya pelatihan pelayanan prima dan character building Satuan Pengamanan (Satpam) tahap I pada tahun 2017 lalu, pada tahun 2018 ini Universitas Riau (Unri) kembali melaksanakan pelatihan pelayanan prima dan character building untuk tahap II. Pada tahap lanjutan ini, sebanyak 50 orang personil angkatan pertama telah melaksanakan diklat selama empat hari, terhitung dari tanggal 26-29 April 2018.
Demikian disampaikan Pengawas Satpam Unri, Taufik Hidayat SSos, yang hadir pada saat serah terima Satpam Unri kepada PT Pandawa Satria Nusantara untuk pelaksana pelatihan, yang dipusatkan di komplek Pelatihan Satpam jalan Sri Indra Lorong Lintas Resimen Bukit, Palas Kecamatan Rumbai Kota Pekanbaru.
Sumber : HUMAS Universitas Riau
Sumber : HUMAS Universitas Riau
Sumber : HUMAS Universitas Riau
“Pelatihan pelayanan prima dan character building Satpam Unri untuk tahap II ini dipecah menjadi dua angkatan. Pada angkatan pertama, Satpam yang diikutkan dalam pelatihan sebanyak 50 orang, sementara untuk 53 orang dari jumlah keseluruhan sebanyak 103 orang lagi akan diberikan pelatihan pada angkatan kedua pada bulan September mendatang,” jelas Taufik.
Kendatipun demikian, lanjut Taufik, ada atau tidak adanya pelatihan angkatan II nantinya tergantung dari aplikasi dari pelatihan Satpam angkatan I ini di lapangan pada saat kembali bertugas di Unri. Hal ini berdasarkan evaluasi terhadap pelatihan yang telah dilaksanakan sebelumnya. “Dari penilaian yang dilakukan oleh pimpinan Unri, memang kita dirasa belum optimal hasil aplikasi dari pendidikan dan pelatihan personil Satpam Unri sebelumnya. Sehingga untuk tahap II ini, kita akan kembali mengevaluasi seperti apa aplikasi personil Satpam dalam menjalankan tugas di lapangan. Jika aplikasinya bagus, maka pelatihan tahap II angkatan selanjutnya akan kita laksanakan, jika tidak bagus, maka bisa jadi pelatihan untuk anggota yang lain yang belum di diklat akan ditiadakan,” jelas Taufik.
Sumber : HUMAS Universitas Riau
Sumber : HUMAS Universitas Riau
Sumber : HUMAS Universitas Riau
Lebih lanjut, Taufik menjelaskan kegiatan pendidikan dan pelatihan Satpam Unri ini tentunya bertujuan untuk menciptakan keamanan dan kenyamanan di Unri. Dengan adanya bekal dalam melaksanakan tugas, maka pelaksanaan kerja dari personil Satpam Unri akan mampu menciptakan keamanan dan kenyamanan di lingkungan kampus. Namun, akan percuma jika telah melakukan pelatihan, tetapi ilmu yang diperoleh selama pelatihan tidak diterapkan saat menjalankan tugas di lapangan.
“Untuk pelatihan selama empat hari ini, Alhamdulillah kami melihat sepertinya sudah ada peningkatan dari sikap dari pelatihan ini. Kalau dari segi kekompakan, jika dilihat dari yang sebelumnya, maka pelatihan kali ini sudah sangat luar biasa. Semoga semangat ini akan menjadi virus baik yang akan menyebar pada seluruh personil Satpam yang lain. Sehingga akhir dari keinginan kita semoga Satpam di Unri memiliki jiwa pelayanan prima serta berkarakter dalam menjalan tugas,” harap Taufik. (mukmin. foto: rizki.mira.burhan) ***